Kamis, 11 Desember 2014

Gereja Protestan "Marga Mulya"

Gereja Protestan Marga Mulya_FU_1400819691.PNG
Gereja Protestan "Marga Mulya" terletak di kota Yogyakarta, D.I Yogyakarta. Gereja ini memiliki luas bangunan 415m² dan luas banguna nya 745m².
Gereja Protestan "Marga Mulya" diresmikan tanggal 11 Oktober 1857 dan pemberkatan gereja oleh Dominee C.G.S. Begemann, pada masa Brest van Kempen sebagai residennya. Sejak dahulu hingga kini bangunan ini digunakan sebagai sarana ibadah umat Kristiani.
Gereja Protestan "Marga Mulya" berdenah persegi panjang menghadap ke timur dan bentuk bangunan perpaduan antara bentuk seni bangunan Belanda dan rumah tinggal tradisional. Bangunan ini beratap seng melengkung, pada bagian atap terdapat jendela kecil di atas kemiringan atap sebagai ventilasi udara. Bangunan ini terdiri dari ruang depan, ruang utama, dan ruang konsistor. Untuk memasuki ruang utama terdapat tiga pasang pintu kupu-kupu berbentuk segi duabelas. Pada dinding ruang utama terdapat tulisan ik ben het brood des levens (aku adalah roti kehidupan) di kanan mimbar, die in my gelooft heet eeuwige leven (yang percaya kepada Ku memperolah kehidupan yang kekal) di atas mimbar, dan hoort naar mjin stem (dengarkanlah suara Ku) di kiri mimbar.

0 komentar:

Posting Komentar