Kamis, 11 Desember 2014

Gereja GPIB Maranatha Pangkal Pinang

Gereja GPIB Maranatha Pangkalpinang_FU_1400819328.PNG
Gereja GPIB Maranatha Pangkal Pinang terletak di kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung. Gereja ini memiliki luas bangunan 234 m² dan luas lahan 1567 m².
Gereja ini awalnya bernama Kerkeraad der Protestansche Gemeente to Pangkalpinang, dibangun pada masa pemerintahan Residen J.E. Eddie pada tahun 1927, bersamaan dengan pembangunan menara air di Bukit Mangkol. Setelah masa kemerdekaan, melalui Indische Kerk (GPI), nama gereja diubah menjadi Gereja Protestan Indonesia Barat (GPIB) Maranatha Pangkalpinang. Pemerintah Belanda menempatkan seorang pendeta pertama kali bernama J.N. Beiger untuk melayani dan mengurus jemaat GPIB Maranatha Pangkal pinang.
Bangunan gereja memiliki ciri yang unik dan menarik karena terdapat menara jam yang besar. Di lingkungan gereja dibangun pula Pastori (rumah pendeta). Bangunan terbuat dari beton dengan atap berbentuk limas, dinding dari bata yang dilapisi batu granit. Dinding bagian depan berbentuk segitiga si atasnya terdapat Salib. Bangunan terdiri dari satu bangunan inti dan dua bangunan pendukung pada bagian kanan dan belakang. Pada bangunan tengah (ruang utama/inti), atapnya terdapat menara yang di atasnya terdapat Salib.

0 komentar:

Posting Komentar