Rabu, 03 Desember 2014

Ryuk and Rem



Tidak selamanya dirimu berada di tempat yang terang dan penuh cahaya, tidak selamanya pula dirimu meringkuk di dalam kegelapan. Dunia ini berputar dalam siang dan malam, keduanya sangat bermakna. Apakah siang hari memusuhi malam hari, ataukah malam hari memusuhi siang. Apakah Cahaya memusuhi kegelapan, ataukah sebaliknya kegelapan berperang dengan cahaya.Di dalam kegelapan ada cahaya, di dalam cahaya ada bayangan hitam.

Kejahatan selalu disimbolkan dengan kegelapan sementara kebaikan dengan terang. Tersembunyi di balik simbol itu adalah sebuah realitas pencerahan. Karena begitu terang membanjiri dunia ini dengan cahayanya, kejahatan hanyalah seberkas cahaya hitam, karena sebentuk tubuh kecil yang merupakan diri kita sendiri menghalangi cahaya sinar yang tidak terbatas. Kejahatan hanyalah bayangan gelap kecil yang terbentuk karena terhalang oleh diri kita sendiri (egois, sombong dll). Hanya ketika diri ini menghilang, menjadi semakin halus dan transparan seperti beningnya air atau hampanya udara, saat itu kita menjadi murni karena tidak ada lagi yang menghalangi. Saat itulah disebut pencerahan, menyatu dengan sumber cahaya.

Sebaliknya ketika kegelapan malam menyelimuti seluruh dunia ini dengan mantelnya yang gelap dan tak tertembus, tidak peduli betapa pekatnya, kita masih dapat melihat seluruh semesta yang terang benderang memancarkan cahaya kehidupan bintang-bintang di atas sana, merekalah cahaya penunjuk arah, cahaya yang menuntunmu dalam terang di pagi hari. Kegelapan ada sebagai pelajaran untuk mengenal cahaya bintang yang hanya tampak bersinar di saat-saat gelap. Kegelapan ada untuk membuat kita semakin terang dan bercahaya dari dalam. Kegelapan adalah teman perjalanan yang tanpanya kita tidak akan dapat memahami terang cahaya.

Bila memang dirimu saat ini berada dalam kegelapan, carilah cahaya penunjuk arah itu, temukanlah sebuah cahaya bintang yang bersinar terang benderang sebagai pertanda akan munculnya cahaya pagi hari. Dan makna lain dari sebuah bintang itu adalah cahaya harapan. Temukanlah harapan di dalam kegelapan dan bersabarlah menunggu datangnya kehidupan baru yang akan mencerahkan hidupmu.

0 komentar:

Posting Komentar